Arsip Tag: tradisi

Budaya di Indonesia Paling Popu

Budaya di Indonesia Paling Populer


Indonesia merupakan salah satu negara dengan keanekaragaman budaya dan kesenian serta sejarah yang patut dipelajari. Bahkan, orang-orang dari luar negeri pun penasaran dengan keunikan Indonesia ini.

Tidak heran banyak sekali objek wisata budaya di Indonesia yang ramai dikunjungi wisatawan dari berbagai penjuru dunia. Berikut beberapa daftarnya.

1. Pura Tanah Lot, Bali

Pura Tanah Lot merupakan salah satu destinasi wisata budaya di Bali yang selalu ramai dikunjungi wisatawan, baik lokal maupun mancanegara. Di tempat ini ada dua pura yang berada diatas batu besar. Kedua pura tersebut adalah pura laut yang dijadikan tempat pemujaan dewa penjaga laut.

Selain karena pura yang indah, wisatawan yang datang ke sini juga suka dengan panorama alamnya. Di sana, ombak begitu besar dan jika mengenai batu, maka obak akan terpecah dengan sangat indah. Wisatawan juga banyak yang datang dengan tujuan untuk menikmati matahari tenggelam (sunset).

Lokasi Pura Tanah Lot ini adalah di Beraban, Kediri, Tabanan Bali. Dari pusat Kota Tabanan, lokasinya berjarak sekitar 13 kilometer ke arah selatan. Di sana juga ada Budaya Odalan yang diperingati setiap 210 hari sekali oleh masyarakat sekitar.

2. Candi Borobudur, Jawa Tengah

Borobudur merupakan sebuah candi dari peninggalan Buddha di Magelang, Jawa Tengah, Indonesia. Candi ini berbentuk stupa dan menurut sejarah dibangun oleh penganut Buddha Mahayana pada abad ke-8 masehi.

Borobudur adalah mahakarya Buddha di Indonesia dengan teknik arsitektur yang megah dan bersahaja di Pulau Jawa. Di sana, wisatawan bisa melihat kekayaan lokal megalitik punden berundak.

Bangunan ini sudah menjadi salah satu Situs Warisan Dunia Unesco dan pernah menjadi satu dari 7 keajaiban dunia. Selain sebagai tempat wisata, Candi Borobudur masih sering dijadikan tempat ziarah keagamaan.

3. Festival Lembah Baliem, Papua

tival ini adalah festival tahunan khas suku Papua. Festival Lembah Baliem ini diambil dari kepercayaan yang dianut oleh suku-suku setempat.

Salah satu kepercayaan yang diyakini adalah bahwa perang bukan hanya merupakan sebuah konflik untuk memperjuangkan kepentingan dan kekuasaan belaka, melainkan juga menjadi simbol kemakmuran dan kesuburan.

Hal ini tentu saja bertentangan dengan misi perdamaian. Oleh karena itu, kurang lebih 20 tahun belakangan, pemerintah daerah setempat telah memberikan sosialisasi pada masyarakat sekitar mengenai perdamaian antar suku.

Lalu dibukalah Festival Lembah Baliem. Tujuannya adalah untuk menggantikan perang antar suku, sehingga ritual perang di pedalaman bisa beralih menjadi kesenian yang unik dan indah.

4. Toraja, Tana Toraja

Kabupaten Tana Toraja merupakan sebuah daerah yang terletak di Provinsi Sulawesi Selatan. Tana Toraja sudah lama menjadi destinasi wisata yang unik di Indonesia.

Wisatawan yang datang bukan hanya wisatawan lokal, melainkan juga wisatawan internasional yang penasaran dengan tradisi adat, arsitektur adat, sampai upacara adat Toraja.

Tana Toraja dihuni oleh Suku Toraja yang mendiami daerah pegunungan. Mereka mempertahankan gaya hidup yang khas. Bahkan mereka juga masih berpegang pada gaya hidup Austronesia yang dekat dengan alam.

5. Festival Krakatau, Lampung

Festival Krakatau adalah festival rutin tahunan yang diadakan di Lampung. Seperti namanya, Fesitival Krakatau ini diadakan dalam rangka memperingati atau menghargai pulau vulkanik yang terkenal hingga mancanegara, yaitu Pulau Krakatau.

Selama festival, para wisatawan dapat menikmati bermacam-macam pertunjukkan khas daerah setempat. Salah satu pertunjukan dari Lampung yang terkenal adalah Karnaval Topeng Lampung dan atraksi gajah dari Way Kambas.

Wah menarik banget ya! Setiap wisata punya keunikan yang bikin penasaran.kita bisa baca-baca informasinya dulu sebelum berangkat liburan.